Jakarta, SABISNIS.com – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI proaktif dalam mendorong terciptanya pendidikan bermutu dan komunitas kota yang berkelanjutan, sejalan dengan tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s), Press Release Bank BNI Cabang Fatmawati (18/12/2024).
Partisipasi aktif BNI diimplementasikan dengan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat kurang mampu dengan menyalurkan bantuan Paket Pendidikan, dan Renovasi Sarana Prasarana Rumah Ibadah.
Pemimpin BNI Wilayah 14 Faizal Arief Setiawan mengungkapkan, langkah tersebut merupakan bagian dari tanggung jawab sosial yang diemban BNI sebagai Agent of Development, untuk berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Ini juga sejalan dengan misi perusahaan yaitu meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan masyarakat,” ujarnya.
Pemimpin BNI Cabang Fatmawati Elke Florence Getsy,M menyampaikan, dalam menjalankan tanggung jawab sosial dan lingkungan kali ini, BNI akan menyalurkan sedikitnya 17.000 Paket Pendidikan dengan pelaksanaan program diutamakan dilakukan di sekitar outlet BNI. “Sasaran penerima program adalah pelajar yatim, yatim piatu atau masyarakat kurang mampu yang berada di sekitar outlet BNI,” ungkapnya.
Semoga kegiatan ini memberikan banyak manfaat untuk masyarakat sekitar sehingga bisa merayakan Natal 2024 dengan sukacita dan hati damai. ( Topan JP )