Berita Kawasan

Siti Arimbi Dari Kelurahan Mekarsari Tunjukkan Formulir Pendaftaran WUB Di Aula Kecamatan Cimanggis

sabisnis.com, Kota Depok – Roadshow Program Wira Usaha Baru (WUB) dari Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) di Kecamatan Cimanggis, disambut baik oleh para pelaku usaha. Salah satunya,pelaku usaha kuliner dari Kelurahan Mekarsari, Siti Arimbi.

Arimbi mengetahui program ini dari kerabatnya yang telah terlebih dulu mengikutinya di Kelurahan Cinere. Menurutnya, usaha kerabatnya berkembang cukup pesat setelah mengikuti program WUB.

“Dia bisa ikut pameran-pameran yang sangat membantu memasarkan produknya lalu ada pelatihan dan pembinaan untuk produk kita supaya bisa berkembang dan diterima masyarakat,” tuturnya kepada tim redaksi sabisnis.com sebelum mendaftar program WUB di Kantor Kecamatan Cimanggis, Kamis (11/05/23).

Program ini sangat baik untuk mengembangkan Usaha Mikro,Kecil dan Menengah (UKM). Sebab,masih banyak pelaku usaha yang membutuhkan pelatihan dan pembinaan.

“Apalagi sekarang jamannya sosmed (sosial media), mungkin ibu bisa belajar branding dan pemasaran lewat sosmed juga,” jelas Arimbi.

Kemudian Nurmalia, warga Kelurahan Tugu, pemilik usaha buket dan seserahan pengantin sangat apresiasi dengan program Pemerintah Kota Depok untuk memajukan UMKM, dengan mengikuti program ini, dia berharap bisa mengembangkan usahanya sehingga omzetnya bisa meningkat dan berkembang biar tambah omzetnya bertambah,”jelasnya.

Selanjutnya Nurmaliya juga berharap dengan mengikuti program ini dirinya bisa mendapatkan bantuan permodalan termasuk menambah jaringan untuk memperluas pemasaran produk yang dimilikinya.

Untuk pemasaran dan pengembangan usaha selama ini saya hanya menggunakan sosial media, siapa tau ada masukan lagi saat mendapatkan pelatihan dan pembinaan, pungkasnya.

Reporter : Suwardi

Editor : Suherman

Pimpinan Redaksi TOPAN JP

Recent Posts

Paslon Imam – Ririn Gelar Kampanye Akbar Calon Walikota dan Wakil Walikota Depok

SABISNIS.COM DEPOK-Kampanye akbar Pasangan Calon (Paslon) walikota dan calon wakil walikota Kota Depok dengan nomor…

2 days ago

Dinilai Lambat dan Berlarut-Larut, Justri Yanti Panjaitan Minta Kemajuan Kejelasan Atas Laporannya di Polres Tapteng

Tapteng, Sabisnis.com - Justri Yanti Panjaitan meminta kepada Kasat Reskrim Polres Tapanuli Tengah untuk memberikan…

3 days ago

Inilah 6 Poin Kesepakatan Cakada Bersama Forkopinda, KPU dan Bawaslu Tapteng Terkait Pilkada

Tapteng, SABISNIS.com - Melalui Via Zoom Pj. Bupati Tapanuli Tengah Dr. Sugeng Riyanta, SH MH,ikuti…

4 days ago

Paslon Bupati Tapteng “Masinton Pasaribu dan Mahmud Efendi Nasution” Melayat ke Rumah Almarhum E Boru Gultom

Sibolga, Sabisnis.com - Calon bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu dan calon wakil bupati Mahmud Efendi…

5 days ago

Perseteruan Baktiar Sibarani VS Ametro Pandiangan Persoalan Pribadi, Tidak Terkait Pilkada

Tapteng, Sabisnis.com - Pertikaian antara Baktiar Ahmad Sibarani dengan saudara Ametro Pandiangan adalah masalah pribadi,…

5 days ago

Breaking News !!! Masyarakat di Tapian Nauli Tapteng Nyaris Bentrok Dengan Mantan Bupati Tapteng B.A.S

Tapteng, SABISNIS.com - Masyarakat di Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Provinsi Sumatera Utara…

5 days ago