Categories: Tak Berkategori

Pukat Trwal Makin Bandel Beroperasi di Pinggir Pantai, Kepala PSDKP Lampulo Akan Turun ke Tapteng

TAPTENG, SABISNIS.com – Sebagai organisasi nelayan HNSI kabupaten Tapanuli Tengah melalui ketuanya Anto Sihaloho, sangat mengharapkan tindakan tegas dari bupati Tapteng Masinton Pasaribu, S.H., untuk menertibkan pukat trwal.

Dikatakan Anto Sihaloho” keberadaan pukat trwal di tapanuli tengah sering membuat gesekan antara pelaku pukat trwal dengan nelayan tradisio’al ,seperti yang terjadi baru baru ini di pulau mursala,satu unit pukat trwal KM HARTATI 08 menabrak kapal nelayan dan hampir tenggelam, pada saat di tabrak kapal nelayan kecil sedang menarik jaring katanya.

Dikatakannya “pak Bupati dan Danlanal Sibolga telah melakukan survei untuk peletakan pos-pos pemantau pukat trwal di sekitar pulau Mursala.

Dilanjutkan Anto, beberapa waktu yang lalu, saya sendiri turun ke pulau Mursala, saya menyaksikan sendiri ada sepuluan pukat trwal yang sedang beroperasi di pinggir pantai.

Oleh karena itu saya menyurati PSDKP Lampulo Abdul Quddus Lampulo Banda Aceh, dan meminta kepada beliau untuk menurunkan Kapal HIU menertibkan pukat trwal tersebut.

Tapi jawaban beliau, untuk episiensi anggaran, beliau akan turun ke Tapteng dengan menggunakan kapal lain yang lebih hemat.

Ya kita akan turun ke Tapteng, nanti kita bicarakan setelah kita sampai di sana kata Abdul Sufdus seperti ditirukan oleh Anto.

Mungkin Minggu depan kepala pangkalan pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan Lampulo sudah sampai disini, dan harapan saya kepada rekan pers agar turut nanti meminta statemen beliau tentang keseriusan pemerintah untuk memberantas pukat trwal ilegal yang membuat kehidupan “nelayan kecil terjepit”.

Dapat kita bayangkan kerugian yang dialami “nelayan kecil”, jaring baru saja dibeli, setelah jaring di tebar ke laut, saat itu juga pukat trwal menyeret dan merusaknya betapa sedih kehidupan nelayan tersebut, Modalpun kadang dapat pinjam dari Bank, tapi belum lagi memberikan hasil, sudah dirusak pukat trwal. Sampai kapan nasib nelayan kecil ini demikian dan harus sama siapa lagi mereka mengadu.

Menurut Anto Sihaloho, satu-satunya harapan nelayan kecil berada di pundak bapak bupati Masinton Pasaribu, S.H., tolonglah wargamu nelayan kecil ini, agar mereka dapat memenuhi hidup keluarganya dan dapat menyekolahkan anak-anaknya, tolonglah pak “Tertibkan itu pukat Trwal” pak Bupati harapan kami nelayan kecil ini. (Herbert Roberto Sitohang )

REDAKSI

Recent Posts

Kolaborasi Strategis antara BRI Sudirman 1 dan Laxmi untuk Mendukung UMKM Lokal

Sabisnis.com, Jakarta — Dalam upaya memperkuat sinergi antara sektor perbankan dan industri kreatif, BRI Sudirman…

20 hours ago

Komisi X DPR RI Bersama Bank BRI Dorong Akselerasi Penyaluran Bantuan Pendidikan

Sabisnis.com, Jakarta - Dalam upaya mempercepat penyaluran bantuan pendidikan kepada peserta didik di seluruh Indonesia,…

3 weeks ago

BRI Kebayoran Baru Berikan Kemudahan Nasabah Menabung Emas

SABISNIS.COM, Jakarta - Berinvestasi atau menabung sekarang sudah menjadi salah satu alternatif yang banyak digunakan…

3 weeks ago

Bank BRI Mall Ambassador Berbagi Bingkisan Makanan untuk Warga dan Pengendara Sekitar Kantor

Sabisnis.com, Jakarta — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Mall Ambassador menggelar kegiatan…

3 weeks ago

Balaraja City Square Bangkit Kembali Bangun Pasar Laris SAIMAN Untuk Pedagang Dan Pengusaha Lokal

Sabisnis.com, Banten - Ditengah perekonomian saat ini kami memperkenalkan Pasar Laris SAIMAN, salah satu investasi…

1 month ago

Balaraja City Square Bangun Pasar Laris Yang Prospek Hasilkan Cuan

SABISNIS.COM, BANTEN - PT. IMPERIAL BANGUN PERSADA adalah perusahaan yang akan merevitalisasi pasar tematik di…

2 months ago