Categories: Tak Berkategori

Polres Tapteng Berikan Bantuan Bibit Tanaman dan Ternak Kepada Masyarakat Tapteng

Tapteng – SABISNIS.com. Polres Tapteng gelar penyerahan bantuan bibit ternak, bibit tanaman kepada masyarakat sebagai bentuk dukungan ketahanan Pangan di Kabupaten. Tapanuli Tengah (Tapteng) Provinsi Sumatera Utara (Sumut)

Penyerahan bantuan, sebagai bentuk dukungan ketahanan Pangan di Tapteng pada Kamis (27/06/2024) perss release Kasi Humas Polres Tapteng Kompol Irawadi kepada Reporter Sabisnis.com pada Kamis (27/06/2024).

Jenis bibit tanaman yang diberikan Polres Tapteng kepada masyarakat yakni bibit pohon durian sebanyak 700 pohon, pohon rambutan 150 pohon sedangkan jenis bibit ternak yakni bibit ikan 1.000 ekor dan bibit ayam (induk ayam) kampung sebanyak 250 ekor.

Waka Polres Tapteng Kompol Kamaluddin Nababan, SH selaku pelaksana kegiatan menyampaikan: ‘Kegiatan penyerahan bibit ternak dan bibit tanaman kepada masyarakat ini merupakan salah satu dari rangkaian acara dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-78,

“Hari Bhayangkara mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Ekonomi Yang Inklusif dan berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”. ujarnya.

Melalui Program ketahanan pangan, Polres Tapteng dapat berikan kontribusi positif bagi masyarakat dan mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat. sambungnya.

Kegiatan merupakan wujud nyata dari kepedulian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian maupun peternakan.ungkapnya.

“Saya harap bantuan bibit ternak dan tanaman dari Polres Tapteng ini dapat bermanfaat bagi warga dalam meningkatkan ketahanan pangan dan ekonomi keluarga,” imbuhnya.

Penyerahan bibit tanaman dan ternak dilaksanakan secara bertahap mulai dari Jajaran Polsek dan Polres Tapteng dan untuk Polres dilaksanakan dilingkungan Asrama Mapolres Tapteng. (Raiynhard M Panjaitan)

REDAKSI

Recent Posts

Semarak Awal Tahun 2026, Warga Rawakalong bersama VSA Studio. Gelar Aerobic Party

SABISNIS COMSahabat Berita Bisnis Indonesia Dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026, masyarakat Desa Rawakalong menggelar…

1 day ago

DPRD DEPOK GELAR RAPAT PARIPURNA AKHIR TAHUN 2025

SABISNIS.COMSahabat Berita Bisnis DEPOK, /-Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok.secara resmi menutup Sidang Massa…

1 week ago

Tanu wirahmat Pendobrak Kesejahteraan Warga lingkungan, Calon Ketua RW 06 Kp. Prigi Bedahan Sawangan Kota Depok

Sabisnis.com, Kota Depok - Tanuwirahmat adalah calon ketua RW 06 Kp Prigi Kelurahan bedahan kecamatan…

1 week ago

BRI KC Rasuna Said Akselerasi Akuisisi Program KPR dengan Program Open Booth di Beberapa Instansi Kerjasama

Jakarta, 22 Desember 2025 — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Cabang (KC) Rasuna…

3 weeks ago

BNI Perkuat Kepedulian Sosial lewat Program Natal 2025, BNI Berbagi PanganTogether Empowered By His Love

Jakarta, SABISNIS.COM - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat peran sosialnya…

3 weeks ago

BRI Branch Office Mal Ambasador Dukung DOSS Vaganza 2025, Hadirkan Beragam Promo Kartu dan BRImo di Ratu Plaza

SABISNIS, Jakarta — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Branch Office Mal Ambasador kembali menggelar…

4 weeks ago