Categories: Tak Berkategori

KPU Sarolangun Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Serempak Bersama Paslon Bupati

Sarolangun, Sabisnis.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi melaksanakan kegiatan deklarasi kampanye damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun dalam pilkada serentak tahun 2024 di Lapangan Gunung Kembang, Komplek Perkantoran Bupati Sarolangun, Selasa (24/9/2024).

Ketua KPU Sarolangun Ahmad Mujaddid tampak memimpin langsung pembacaan dan pengucapan deklarasi damai oleh lima pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun, sekaligus penandatanganan deklarasi damai oleh pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun, Ketua KPU Sarolangun, Ketua Bawaslu Sarolangun dan jajaran forkompinda Sarolangun.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Sarolangun Ahmad Mujaddid mengatakan bahwa lima orang pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun merupakan 10 putra dan putri terbaik Kabupaten Sarolangun yang akan dipilih oleh masyarakat untuk siapa nantinya menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Periode 2024-2029.

”Kita akan melakukan arak-arakan deklarasi damai setelah kegiatan ini, dan kegiatan kita hari ini adalah deklarasi, yang mana komitmen kita semua begitu juga pasangan calon untuk melakukan masa kampanye 25 September 2024 sampai 23 November 2024 memang benar-benar sejuk,” katanya.

Ahmad Mujaddid juga menjelaskan bahwa dengan deklarasi damai seluruh jajaran stake holder kelima pasangan calon telah bersepakat dan berkomitmen bersama seluruh forkopimda, jajaran LO Paslon dan tim kampanye untuk melaksanakan tahapan kampanye ini secara aman, damai, sejuk dan tertib.

”Mohon kita sama-sama menghimbau melaksanakan proses ini dengan baik. Kabupaten Sarolangun tidak memiliki gejolak setelah penetapan calon dan pengundian nomor urut pasangan calon. Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh yang hadir yang mana sama-sama kita laksanakan pelaksanaan tahapan pilkada Sarolangun berlangsung aman, sejuk dan damai,” katanya.

Terkait arak-arakan, lanjut Ahmad Mujaddid mengatakan bahwa setiap Paslon membawa enam unit roda empat, kemudian diawali mobil KPU dan Bawaslu, sehingga total lebih kurang 35 unit mobil. Setiap Paslon juga dipersilahkan membawa sound system tapi tidak orasi kampanye karena tahapan kampanye sudah jelas dari tanggal 25 September 2024 s.d 23 November 2024.

”Rute arak-arakan dimulai dari pondopo lapangan kantor bupati sarolangun menuju lampu merah kota sarokangu, kemudian belok kiri lampu merah menuju laman Basamo Sriwijaya, belok kanan simpang puskesmas menuju Simpang Raya belok kanan lalu Lampu Merah dan Finish di Gapura Masuk Kantor Bupati Sarolangun,” katanya.

Dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Sarolangun Ahmad Mujaddid, bersama Pj Bupati Sarolangun Bahri dan jajaran forkopimda melepas arak-arakan Kampanye Damai oleh Rombongan KPU dan Bawaslu beserta lima pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun.

Kegiatan tersebut dihadiri Penjabat Bupati Sarolangun Dr Bahri, S.STP, M.Si, Ketua KPU Sarolangun Ahmad Mujaddid, S.Pd.I, Kapolres Sarolangun AKBP Budi Prasetya, S.Ik, M.Si, Ketua Bawaslu Sarolangun Mudrika, SH, MH, jajaran forkopimda Sarolangun, para kepala OPD dilingkungan Pemkab Sarolangun, Para Komisioner KPU Sarolangun (Yuliana, S.S, Edi Zamra, S. EI, Riyandi Kurniawan, SH, Ari Wibowo, S.ST).

Selain itu hadir juga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun Nomor Urut 01 Ir. H. Muhammad Fauzi, MT., – Hj. Sahara, Pasangan Nomor Urut 02 Drs. H. Muhammad Madel – Drs. Nor. Muhammad, S.E., M.M., Pasangan Nomor Urut 03 Tontawi Jauhari, S.E., M.Pd., – Drs. H. A. Harris, AB., M.M., Pasangan Nomor Urut 04 H Hillalatil Badri -Aang Purnama, S.E., M.M., dan Pasangan Nomor Urut 05 H Hurmin-Gerry Trisatwika, S.E., serta Para tim koalisi partai pemenangan kelima pasangan calon dan tim pendukung kelima pasangan calon tersebut.

Kegiatan tersebut juga dikawal ketat oleh aparat keamanan Kepolisian, TNI dan Satpol PP Sarolangun. (Bagas)

REDAKSI

Recent Posts

Semarak Awal Tahun 2026, Warga Rawakalong bersama VSA Studio. Gelar Aerobic Party

SABISNIS COMSahabat Berita Bisnis Indonesia Dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026, masyarakat Desa Rawakalong menggelar…

1 day ago

DPRD DEPOK GELAR RAPAT PARIPURNA AKHIR TAHUN 2025

SABISNIS.COMSahabat Berita Bisnis DEPOK, /-Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok.secara resmi menutup Sidang Massa…

1 week ago

Tanu wirahmat Pendobrak Kesejahteraan Warga lingkungan, Calon Ketua RW 06 Kp. Prigi Bedahan Sawangan Kota Depok

Sabisnis.com, Kota Depok - Tanuwirahmat adalah calon ketua RW 06 Kp Prigi Kelurahan bedahan kecamatan…

1 week ago

BRI KC Rasuna Said Akselerasi Akuisisi Program KPR dengan Program Open Booth di Beberapa Instansi Kerjasama

Jakarta, 22 Desember 2025 — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Cabang (KC) Rasuna…

3 weeks ago

BNI Perkuat Kepedulian Sosial lewat Program Natal 2025, BNI Berbagi PanganTogether Empowered By His Love

Jakarta, SABISNIS.COM - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI terus memperkuat peran sosialnya…

3 weeks ago

BRI Branch Office Mal Ambasador Dukung DOSS Vaganza 2025, Hadirkan Beragam Promo Kartu dan BRImo di Ratu Plaza

SABISNIS, Jakarta — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Branch Office Mal Ambasador kembali menggelar…

4 weeks ago