Kab. Bandung, Sabisnis.com – Suasana penuh antusias menyelimuti Desa Wanasuka, Kecamatan Pangalengan, pada Rabu, 04 September 2024, saat Bupati Bandung, HM. Dadang Supriatna, didampingi Bunda Bedas Hj. Emma Dety Dadang Supriatna dan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) hadir dalam acara Rembug Bedas ke-154.
Kunjungan ini merupakan bagian dari program rutin Pemkab Bandung melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMPD) untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat, menampung aspirasi, dan memberikan solusi.
“Kades Wanasuka Maman, mengungkapkan rasa bangga dan terima kasih atas kehadiran Bupati yang merupakan momen bersejarah bagi warga Desa Wanasuka.”
“Sejak tahun 1988, baru kali ini ada seorang Bupati yang datang ke Desa Wanasuka,” ujarnya.
“Kami berharap kunjungan ini bisa berkelanjutan, minimal setahun sekali, agar masyarakat bisa langsung bertemu secara langsung”
“Warga masyarakat sangat antusias dan mengucapkan terima kasih atas kedatangan beliau dan atas program-programnya yang telah direalisasikan.”
Kades Wanasuka juga menyampaikan bahwa 13 program prioritas Bupati Bandung telah terserap dengan baik di wilayahnya.
Terkait dengan harapan masyarakat ingin adanya sekolah SMA di wilayah tersebut, Kades Wanasuka menyatakan bahwa pembangunan SMA di Desa Wanasuka tidak memungkinkan karena cakupannya hanya akan meliputi desa tersebut saja.
“Saya berharap ada sekolah SMA baru di Desa Banjarsari atau di Desa Sukamanah,” kata Kades Wanasuka. “Mudah-mudahan bisa direalisasikan salah satu Desa tersebut.”
“Dalam kesempatan tersebut, Kades Wanasuka juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bupati Bandung atas program umroh yang diberikan baik dari manapun dananya atau programnya kepada salah satu warga Desa Wanasuka, atas nama Atih, yang berdomisili di Kampung Cipanas RT 04 RW 08,” ucapnya.
Acara Rembug Bedas ke – 154 di Desa Wanasuka menurut Maman menjadi bukti nyata perhatian dan komitmen Bupati Bandung terhadap kesejahteraan masyarakat di wilayahnya.
Kehadiran Bupati di tengah masyarakat menjadi momentum penting untuk mendengarkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat, dan solusinya serta memperkuat tali silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat, pungkas Maman. (Ayi Supriatna)
SABISNIS.COM DEPOK-Kampanye akbar Pasangan Calon (Paslon) walikota dan calon wakil walikota Kota Depok dengan nomor…
Tapteng, Sabisnis.com - Justri Yanti Panjaitan meminta kepada Kasat Reskrim Polres Tapanuli Tengah untuk memberikan…
Tapteng, SABISNIS.com - Melalui Via Zoom Pj. Bupati Tapanuli Tengah Dr. Sugeng Riyanta, SH MH,ikuti…
Sibolga, Sabisnis.com - Calon bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu dan calon wakil bupati Mahmud Efendi…
Tapteng, Sabisnis.com - Pertikaian antara Baktiar Ahmad Sibarani dengan saudara Ametro Pandiangan adalah masalah pribadi,…
Tapteng, SABISNIS.com - Masyarakat di Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Provinsi Sumatera Utara…